Palu, 04 Januari2023
Mengawali Awal Tahun 2023 Bidang Akuntansi Badan Pengelolaan Keuangan Dan Aset Daerah Provinsi Sulawesi Tengah langsung bergerak cepat untuk melakukan Konsolidasi Laporan Keuangan Pemerintah Daerah TA 2022 salah satunya adalah Rapat bersama antara Dinas Dikjar Provinsi Sulawesi Tengah dengan Bidang Akuntansi BPKAD Provinsi Sulawesi Tengah yang dilaksanakan di Dinas Dikjar Provinsi Sulawesi Tengah

Tujuan dari rapat tersebut adalah untuk Persiapan Rekonsiliasi Dana Bos Pusat dan Daerah yang dipimpin oleh Sekretaris Dinas Dikjar Dr. Asrul Achmad, S.Pd, M.Si dalam sambutannya mengharapkan agar terjalin sinergi antara Tim Bos Dikjar dan Tim Bos Bidang Akuntansi BPKAD.. Begitu juga harapan dari Kepala Bidang Akuntansi BPKAD Ir Idhamsyah, ST., MT agar terjalin singkronisasi antara Data Dana Bos Sekolah yang melalui Dinas Dikjar dengan data yang diserahkan ke Bidang Akuntansi untuk proses penyusunan LKPD Tahun Anggaran 2022
