RAPAT PENYUSUNAN ANGGARAN TAHUN 2023

Palu., Badan Pengelola Keuangan Aset Dan Daerah ( BPKAD ) mengadakan Rapat penyusunan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah ( APBD ) Tahun 2023, turut hadir dalam rapat itu, Kepala BPKAD Bahran SE.,MM. Kepala bidang pengelolaan Aset daerah Suastina,SH.,MH. Rapat bertempat diruang kantor BPKAD.Kamis, 02 Agustus 2022.

Barhan,SE.,MM ( Kepala Badan ) Menyampaikan fokusnya pada upaya perbaikan ini pengelolaan keuangan daerah termasuk di antaranya mengenai pengelolaan belanja daerah. Seluruh komponen belanja daerah tercatat terus mengalami peningkatan mulai dari sisi belanja pegawai, belanja barang dan jasa, belanja barang modal, dan belanja daerah lainnya. Meski begitu, ia mengingatkan mengenai perlunya perbaikan pada komposisi anggaran belanja daerah serta percepatan realisasi belanja daerah yang masih melambat.

Selanjutnya, Beliau berharap agar Pemerintah Daerah, Kab/Kota dapat meningkatkan kualitas penganggaran di daerah secara lebih tepat dan akuntabel. Selain itu  menyampaikan siap membantu dan bekerja sama mendukung Pemerintah Daerah sebagaimana telah diatur dalam Undang-undang HKPD untuk membantu menyelesaikan permasalahan keuangan daerah.”Ujar Kepala BPKAD”.

“Reformasi belanja di daerah akan terus menjadi pusat perhatian kita semua. Tentu peranan Bapak dan Ibu sekalian penting, bagaimana kita menaikkan atau meningkatkan kualitas penganggaran kita, mengalokasikan anggaran secara lebih tepat, serta bagaimana memperbaiki SDM-nya. Termasuk untuk bidang keuangan di daerah, kami akan siap membantu dan kita bisa kerja sama,” ungkap BARHAN Selaku Kepala Badan BPKAD.

Harapan Kepala BPKAD agar para pengelola keuangan di daerah dapat terus meningkatkan kualitas pengelolaan anggaran dan memperbaiki alokasi belanja. Serta juga menyampaikan agar tetap berfokus kepada perbaikan kualitas sumber daya manusia dan infrastruktur dasar, meskipun di tengah dinamika kondisi ekonomi dunia yang tidak mudah seperti saat ini.

Sumber : PPID BPKAD

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *